Selasa, Juni 29, 2010

Video Goblok

Menghilangkan Kebiasaan Ngonpol Anak

Tiap anak pasti mengompol. Namun ngompol dikatakan wajar apabila terjadi di usia balita. Selepas usia balita, jika anak masih mengompol, berarti sesuatu telah terjadi dengan anak. Bisa dikarenakan faktor psikologis atau medis.

Nah, berikut ada ramuan untuk menghilangkan kebiasaan ngompol anak, semoga bisa membantu orang tua yang anaknya sering ngompol.

Bahan: pegagan dan wortel
Cara membuat: cuci bersih 1/2 genggam pegagan segar (1/4 genggam pegagan kering) dan 1 buah wortel ukuran sedang. Pegagan direbus dengan air 1 gelas hingga tersisa 1/2 gelas, saring. Parut wortel, tambahkan air rebusan pegagan, lalu peras. Tambahkan madu 1/2 sdm, lalu minum.

Aturan minum: minum 1 kali sehari selama 1 bulan. Untuk anak usia 2-5 tahun 1/2 ramuan per hari. Usia lebih dari 6 tahun 1 ramuan. minumkan secara perlahan hingga habis satu jam sebelum makan.

Ramuan Singkong Sebagai Obat Mencret

Pulang kampung menjadi hal yang sangat menyenangkan bagiku. Ortuku selalu membuatkan sambal terasi dengan rasa spesial kesukaanku. Tapi entah mengapa sekarang-sekarang ini perutku menjadi sangat sensitif sekali terhadap yang pedas-pedas. Dan sudah dipastikan sambal terasi tersebut menyebabkan mencret-mencret, dan maaf, berakku, hanya berupa air.

Waduh gawat nih, langsung saja saya mencari pocari sweat di warung tetangga. Lumayan untuk mengimbangi dan menggantikan cairan yang banyak keluar bersama ee ku :D. Takutnya saya mengalami dehidrasi.

Sebenarnya bisa saja sih membuat ramuan oralit dengan cara mencampur gula dan garam, namun berhubung supaya praktis, saya langsung beli saja.


Oya, mengetahui keberadaan ini, ortuku langsung membuatkan ramuan dari singkong mentah yang diparut, lalu dicampur sedikit air dan diperas untuk diambil airnya. Setelah itu, air hasil perasan parutan singkong tersebut dicampur dengan irisan gula merah secukupnya dan sedikit garam.

Agar tercampur benar, ramuan dikocek dengan menggunakan sendok.

Ramuan tersebut kira-kira jadinya setengah gelas, dan langsung saya minum. Alhamdulillah jadi agak mampet nih..

Manfaat Mengkudu Untuk Kanker

Jamu berbahan dasar buah mengkudu, laos, asam Jawa, dan gula (kadang ditambah merica, bawang putih, kedawung, jahe, kecur, dll) ini secara diminum turun-temurun sejak jaman nenek-moyang, menunjukkan bahwa sebagai obat mengkudu telah memiliki sejarah panjang.



tanaman  mengkuduSecara tradisional seluruh bagian tanaman mengkudu dapat dimanfaatkan sebagai obat. Akarnya untuk mengobati kejang-kejang dan tetanus, menormalkan tekanan darah, obat demam, dan tonikum. Kulit batang digunakan sebagai obat malaria, tonikum, antiseptik pada luka, atau mengempiskan pembengkakan kulit. Daunnya digunakan sebagai obat disentri, kejang usus, pusing, muntah-muntah, dan demam. Sedangkan buahnya untuk peluruh air kencing, urus-urus, pelembut kulit, kejang-kejang, bengek, gangguan pernapasan, dan radang selaput sendi.

Jaman dahulu daun, akar, dan batang mengkudu memang lebih banyak dimanfaatkan. Namun akhir-akhir ini penggunaanya sebagai obat lebih bergeser ke buahnya. Misalnya untuk mengatasi hipertensi buah mengkudu masak diambil airnya, dicampur madu, kemudian diminum setiap pagi sebelum sarapan. Untuk mengatasi penyakit kuning dua buah mengkudu diambil airnya, dicampur gula batu, kemudian diminum (dilakukan seminggu dua kali sampai sembuh). Untuk batuk dan gatal di tenggorokan, buah mengkudu masak dimakan bersama garam. Untuk meredakan demam satu buah mengkudu direbus bersama 2 cm lengkuas dalam dua gelas air sampai tinggal separonya. Airnya diminum pagi dan malam. Sementara buah mengkudu matang kalau digosok-gosokkan dapat mengubah kulit bersisik dan tumit pecah-pecah jadi mulus kembali.

Masih banyak lagi manfaat mengkudu (Morinda citrifolia) yang juga disebut pace (Jawa), cengkudu (Sunda), kodhuk (Madura), wengkudu (Bali). Tanaman ini berasal dari Asia Tenggara, termasuk Indonesia, yang kemudian menyebar hingga ke Polynesia (Hawaii). Di Polynesia inilah mengkudu yang di sana disebut noni dikembangbiakkan dan dimanfaatkan lebih intensif.

KANDUNGAN MENGKUDU

Buah dan daun mengkudu merupakan bahan pangan dengan kandungan gizi lengkap. Selain berbagai vitamin, protein, dan mineral, mengkudu juga mengandung xeronine, proxeronine, steroid alami, alizarin, lysin, sodium, asam kaprat, asam kaprilat, asam kaproat, arginine, antraquinone, trace elements, fenilalanin, selenium, magnesium, dan lain-lain.

Di antara zat-zat gizi tersebut terdapat zat antibakteri yang dapat membunuh Pseudomonas aeruginosa, Protens morganii, Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, dan Escherichia coli (penyebab diare), Salmonella montivideo, S. scotmuelleri, S. typhii (penyebab tifus), dan Shigella dysenteriae, S. flexnerii, S. pradysenteriae, serta Staphylococcus aureus.

Senyawa scopoletin yang banyak terdapat pada mengkudu selain bersifat antibakteri, antiradang dan antialergi, juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh (imunomodulator).

MENGKUDU SEBAGAI OBAT KANKER

Penggunaan mengkudu untuk pengobatan kanker akhir-akhir ini semakin populer dengan semakin banyaknya penelitian mengenai manfaat mengkudu untuk kanker.

Tim peneliti Universitas Hawai yang dipimpin Annie Hirazumi mendapati bahwa jus mengkudu meningkatkan kerja sistem kekebalan tubuh (terutama sel makrofag dan limfosit) tikus putih yang diinduksi dengan sel kanker paru Lewis, sehingga mampu bertahan hidup 50 hari lebih. Padahal tikus yang tidak diberi mengkudu hanya mampu bertahan hidup antara 9-12 hari saja. Annie juga meneliti bahwa jus mengkudu bermanfaat untuk mengatasi sarcoma.

Tim peneliti Universitas Negeri Lousiana, AS, yang dipimpin Conrad A. Hornick, Ph.D menemukan bahwa jus mengkudu dalam kadar 10% dapat menghentikan pembentukan pembuluh darah (anti angiogenesis) pada sel kanker payudara dan merusak pembuluh darah kanker yang sudah ada, sehingga sel-sel kanker mati.

Sedang Maria Gabriela Manuele dan kawan-kawan berhasil membuktikan bahwa scopoletin dapat mengaktifkan limfosit sekaligus membasmi sel kanker limfoma.

mengkuduTak mau kalah dengan kolega-koleganya, Dr. Rangadhar Satapathy, MD menyatakan bahwa tanaman mengkudu memiliki 150 neutraceutical (zat gizi berkhasiat obat), lima di antaranya merupakan zat antikanker:

(1) Polisakarida yang banyak terdapat pada mengkudu mencegah menempelnya sel yang rusak/bermutasi ke sel lain, sehingga dapat mencegah terjadinya metastase.

(2) Damnacanthal, sejenis anthraquinon, menghambat pertumbuhan sel ganas. Alizarin, anthraquinon lain, menghentikan aliran darah ke jaringan tumor, sehingga menghentikan perkembangannya.

(3) Epigollocatechin gallate (EGCg). Antioksidan golongan flavonoid polifenol yang banyak terdapat dalam mengkudu ini mencegah mutasi sel dan menginduksi apoptosis (bunuh diri) pada sel-sel abnormal.

(4) Terpenoid dalam mengkudu mencegah pembelahan sel ganas dan juga menginduksi apoptosis. Salah satu terpenoidnya, limonen, terbukti efektif untuk mengatasi kanker payudara, kanker liver, kanker paru, dan juga leukemia. Terpenoid yang lain, betakaroten, membantu merangsang kelenjar thymus untuk memproduksi lebih banyak sel Limfosit T yang dapat langsung menghancurkan sel kanker. Sedang asam ursolat yang juga golongan triterpenoid dapat mencegah pertumbuhan sel abnormal (kanker) sekaligus menyuruh sel abnormal yang sudah ada untuk bunuh diri (apoptosis).

(5) Menurut hasil penelitian Dr. Heinicke, proxeronine sangat banyak terdapat dalam mengkudu. Di dalam usus proxeronine diubah menjadi xeronine. Xeronine yang juga diproduksi tubuh dalam jumlah terbatas ini dibutuhkan untuk mengaktifkan protein sel sebelum digunakan dalam seluruh proses kimiawi tubuh. Xeronine juga memperbaiki struktur dan menormalkan fungsi sel-sel tubuh yang rusak. Karena pada dasarnya setiap sel mengandung protein, maka kecukupan xeronine dapat memperbaiki segala jenis sel yang tidak normal. Dari sini diperoleh penjelasan, mengapa efek xeronine berbeda pada tiap orang, namun umumnya menunjukkan perbaikan kondisi sesuai penyakit masing-masing.

Namun di balik manfaat mengkudu yang begitu mengesankan ada satu hal yang sering menjadi kendala dalam mengkonsumsi mengkudu, yaitu aromanya tidak enak. Aroma khas ini cukup menyengat, disebabkan oleh asam kaproat dan asam kaprat yang banyak terdapat pada buah mengkudu matang. Cara yang digunakan untuk mengurangi aroma ini adalah dengan mencampurkan madu atau gula merah ke dalam jus mengkudu, kemudian disimpan dalam gelas atau botol kaca selama 2-4 hari.

Dalam proses fermentasi ini asam kaproat dan asam kaprat akan terurai sehingga baunya berkurang, sayangnya belum diperoleh kejelasan apakah proses fermentasi ini mempengaruhi khasiatnya atau tidak. Menurut kesaksian penggunanya, buah mengkudu tua yang belum masak (belum banyak mengandung asam kaproat dan asam kaprat) ternyata kurang berkhasiat dibanding buah mengkudu yang benar-benar sudah masak.

Efek samping mengkudu sejauh ini belum ditemukan. Hanya saja penderita gangguan ginjal perlu berhati-hati mengkonsumsi karena kadar kalium mengkudu sangat tinggi.

10 Mitos Menyesatkan Soal Makanan

1. Gula menyebabkan diabetes
Jika Anda penderita diabetes, Anda perlu memperhatikan asupan gula dan karbohidrat untuk menjaga kadar gula darah. Bila bukan diabetesi, asupan gula tak menyebabkan diabetes. Yang benar, makanan tinggi kalori, termasuk banyak minum dan makan manis, kegemukan, dan tak pernah olahraga adalah faktor risiko utama penyebab penyakit diabetes tipe 2.
2. Semua lemak buruk
Kita semua butuh lemak karena lemak membantu penyerapan vitamin A, D, E, K, transmisi saraf, dan menjaga integritas membran sel. Namun, ketika dikonsumsi berlebihan, lemak menyebabkan peningkatan berat badan, penyakit jantung, dan kanker. Tentu tidak semua lemak buruk.
Pilihlah lemak baik yang disebut lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda dalam pola makan sehari-hari. Lemak tak jenuh ini terdapat pada ikan dan kacang kacangan.
3. Gula cokelat lebih baik dibanding gula putih
Memang benar gula cokelat mengandung sejumlah mineral. Namun, mineral itu bisa terasa manfaatnya untuk tubuh jika dikonsumsi dalam jumlah banyak sekali. Dalam konsumsi sehari-hari, perbedaan kandungan mineral itu tak terlalu signifikan.
4. Kulit telur cokelat lebih bergizi dibanding yang putih
Warna kulit telur dapat berwarna-warni, tetapi itu tak ada hubungannya dengan kualitas, rasa, dan kandungan nutrisinya.
5. Turunkan kolesterol dengan pantang seafood
Kuncinya adalah konsumsi dalam jumlah wajar karena seafood memang mengandung kolesterol. Kadar koesterol dalam tubuh sebagian besar dipengaruhi oleh lemak jenuh dan trans fatty acid. Keduanya ini terdapat dalam daging merah dan makanan kemasan olahan. Trans fatty acid terdapat di snack kemasan, gorengan, atau margarin yang berisi minyak hydro genated.
6. Hindari karbohidrat agar berat badan cepat turun
Pesan utama diet rendah karbohidrat adalah karbohidrat mempercepat produksi insulin yang ujung-ujungnya akan menambah berat badan. Namun, membatasi asupannya secara berlebihan bisa membuat tubuh kekurangan karbohidrat untuk kegiatan harian. Akibatnya, tubuh akan membakar cadangan karbohidrat untuk energi, dengan melepaskan air. Itulah sebabnya Anda kehilangan banyak air ketika diet rendah karbohidrat.
7. Hindari kacang-kacangan karena berlemak
Memang benar kacang-kacangan tinggi kalori. Asal tak berlebihan, kacang-kacangan baik untuk kesehatan karena mengandung lemak tak jenuh tunggal dan ganda.
8. Ibu hamil harus makan untuk dua orang
Kebutuhan energi setiap orang itu berbeda. Rekomendasi tambahan gizi untuk ibu hamil adalah 100 kilo kalori untuk trimester pertama dan 300 kilo kalori untuk trimester kedua. Contohnya, tambahan kudapan sebelum tidur untuk ibu hamil adalah buah, yoghurt, dan beberapa potong biskuit.
9. Tidak makan malam membantu menurunkan berat badan
Banyak orang berpikir, makan lebih sedikit berarti mempercepat penurunan berat badan. Mereka tidak tahu, ketika tak makan, tubuh berpikir kita sedang kelaparan dan karenanya memperlambat proses metabolisme. Kita pun cenderung makan banyak sesudah melewati waktu makan. Karena itu, jangan lewatkan waktu makan. Cara yang sehat adalah makan sering tetapi dalam porsi kecil agar gula darah terus seimbang.
10. Daging merah tidak baik untuk kesehatan
Memang benar daging merah meningkatkan risiko penyakit jantung karena kandungan lemak jenuhnya. Padahal, daging putih juga mengandung lemak jenuh. Seporsi daging sapi sirloin atau babi tenderloin mengandung lemak jenuh lebih sedikit daripada paha ayam dengan kulit. Jangan makan daging ayam dengan kulitnya. Pilih daging sapi tanpa lemak agar tidak menambah kandungan lemak jenuh dalam tubuh

TEH UNTUK PENGOBATAN

Teh tidak hanya bisa diminum. Untuk penyembuhan pun bisa. Terbakar matahari atau terluka karena goresan? Gunakan teh saja. Tapi ada prosedur yang perlu Anda ikuti.
Ambil setengah cangkir teh hijau atau teh hitam. Rebus daun teh dalam air kira-kira 10 menit. Setelah itu, saring air teh dan buang daunnya. Langkah berikutnya, dinginkan air teh sejenak. Jika sudah mendingin, letakkan di dalam kulkas. Diamkan selama 10 hari.
Nah, untuk luka goresan, keluarkan air teh dan tuang ke mangkuk kecil. Celupkan kapas ke dalamnya. Basuhkan kapas ke atas luka. Diamkan selama lima menit. Anda bisa melakukan proses ini hingga empat kali sehari.
Untuk luka akibat terbakar matahari, langkahnya sama saja. Hanya, Anda harus membiarkan kapas di atas kulit yang terbakar selama 15 hingga 20 menit. Pokoknya sampai kulit yang terbakar terasa mendingin

Senin, Juni 28, 2010

SETTING GPRS XL, IM3, MENTARI, HALO, SIMPATI

Petunjuk Umum
Kecuali untuk kartu IM3, penyetingan GPRS atau MMS memerlukan proses aktivasi terlebih dahulu.
Proses aktivasi dilakukan dengan cara menghubungi operator yang bersangkutan sesuai kartu yang digunakan.
Mengenai cara melakukan aktivasi secara detil dapat dilihat pada detil penyetingan GPRS di bawah ini.
Setting GPRS Matrix / Mentari
Profile Name : satelindo
Homepage URL : http://wap.matrix-centro.com
IP Address : 202.152.162.250:9200
Bearer : GPRS
User Name :
Password :
APN : satelindogprs.com
Activate GPRS : ACTGPRS kirim ke 888
Call Center : (021) 5438 8888 atau 222 (dari handphone)
Setting GPRS simPATI (Telkomsel)
Menggunakan ponsel dengan fasilitas GPRS.
Masih memiliki pulsa minimum Rp. 500,- dibawah nilai tersebut Anda tidak dapat menggunakan layanan GPRS, MMS maupun SMS.
Mendaftar sebagai pelanggan GPRS, yang hanya dapat dilakukan melalui SMS.
Caranya :
- Ketik pesan SMS : GPRS [Nomor Kartu]
- Contoh : GPRS 6210009922069556
- Kirim ke : 6616
Catatan :
- Tarif pesan kirim SMS : Rp. 350 ,- / pesan.
- Nomor kartu merupakan nomor ICCID (Integrated Circuit Card Identification) yang terdiri dari 16 (enam belas) digit nomor dan terdapat di belakang chip kartu simPATI Nusantara Anda.
- Isi pesan tidak tergantung pada huruf besar atau kecil (non case sensitive).
- Dalam pengetikan nomor kartu tidak boleh ada spasi.
Sistem akan memberikan pesan notifikasi SMS kepada Anda setelah beberapa waktu untuk memberitahukan bahwa permintaan aktivasi sedang diproses : “Your request for GPRS Setup already received. Please wait for max. 48 hours for succesfull activation notification message.”
Pemrosesan aktivasi membutuhkan waktu maksimum 48 jam.
Setelah proses aktivasi sukses dilakukan, sistem akan memberitahukan kepada Anda melalui SMS dari 6616 : “Welcome to GPRS Service! Your GPRS service has been activated. Please visit www.telkomsel.com for more information”
Melakukan setting pada terminal komunikasi yang digunakan dengan parameter-parameter seperti berikut :
� Connection Name : APN Telkomsel
� Data Bearer : GPRS
� Access Point Name : telkomsel
� Username : wap
� Prompt Password : No
� Password : wap123
� Authentication : Normal
� Homepage : http://wap.telkomsel.com
� WAP Gateway IP Address : 10.1.89.130
� Port : 9201 (standard), 8000 (proxy)
Berada di wilayah layanan GPRS.
Untuk menggunakan WAP Telkomsel dengan GPRS, pastikan Anda telah terdaftar pada www.telkomsel.com.
Untuk menggunakan WAP Telkomsel dengan GPRS, pastikan Anda melakukan setting handset untuk menggunakan Access Point Name (APN) telkomsel.
Setting GPRS kartuHALO (Telkomsel)
Menggunakan ponsel dengan fasilitas GPRS.
Mendaftar sebagai pelanggan GPRS, pendaftaran dapat dilakukan di GraPARI atau hubungi Caroline di nomor 111, layanan bebas pulsa dari kartuHALO Anda, atau dapat dilakukan melalui SMS :
Caranya :
- Ketik pesan SMS : GPRS
- Contoh : GPRS
- Kirim ke : 6616
Catatan :
- Tarif pesan kirim SMS : Rp. 250 ,- / pesan.
Sistem akan memberikan pesan notifikasi SMS kepada Anda setelah beberapa waktu untuk memberitahukan bahwa permintaan aktivasi sedang diproses : “Your request for GPRS Setup already received. Please wait for max. 48 hours for succesfull activation notification message.”
Pemrosesan aktivasi membutuhkan waktu maksimum 48 jam.
Setelah proses aktivasi sukses dilakukan, sistem akan memberitahukan kepada Anda melalui SMS dari 6616 : “Welcome to GPRS Service! Your GPRS service has been activated. Please visit www.telkomsel.com for more information”
Melakukan setting pada terminal komunikasi yang digunakan dengan parameter-parameter seperti berikut :
� Connection Name : APN Telkomsel
� Data Bearer : GPRS
� Access Point Name : telkomsel
� Username : wap
� Prompt Password : No
� Password : wap123
� Authentication : Normal
� Homepage : http://wap.telkomsel.com
� WAP Gateway IP Address : 10.1.89.130
� Port : 9201 (standard), 8000 (proxy)
Berada di wilayah layanan GPRS.
Untuk menggunakan WAP Telkomsel dengan GPRS, pastikan Anda telah terdaftar pada www.telkomsel.com.
Untuk menggunakan WAP Telkomsel dengan GPRS, pastikan Anda melakukan setting handset untuk menggunakan Access Point Name (APN) telkomsel.
Setting GPRS XL
Setting GPRS/MMS Secara Otomatis
Kirimkan SMS berikut ke 9667, hanya Rp. 350,- (sudah termasuk PPN untuk pengguna bebas dan belum termasuk PPN untuk pengguna Xplor).
Untuk setting GPRS:
GPRS
Untuk setting MMS:
MMS
Penulisan merk dan tipe ponsel (tidak case sensitive) :
MERK
TIPE (pilih salah satu)
NOKIA atau NOK
3100, 3200, 3220, 3300, 3510, 3510i, 3520, 3530, 3560, 3650, 3660, 5100, 6100, 6108, 6200, 6220, 6225, 6230, 6340i, 6600, 7610, 6610, 6610i, 6650, 6800, 6810, 6820, 7200, 7210, 7250, 7600, 7650, 7700, 8910i, N-Gage, N-Gage QD, 9500
SONYERICSSON atau ERICSSON atau SE
T39m, T68, T68i, T230, T300, T310, T610, T630, P800, P900, P910, Z200, Z600, K700i, K500i, S700i
SIEMENS
S57, SL55, SX1, C62, S65, SL65, CX65
SAMSUNG
X100, X600, E700
Untuk aktivasi GPRS/MMS di sistem, hubungi Customer Service XL di 818 melalui nomor bebas/Xplor Anda (bebas pulsa) atau 021 57959818 melalui nomor lainnya (dikenakan tarif sesuai dengan yang berlaku).
Setting GPRS/MMS Secara Manual
Setting Parameter GPRS :
Connection name : XL GPRS
Data bearer : GPRS
Access point name : www.xlgprs.net
User name : xlgprs
Prompt Password : No
Password : proxl
Authentication : Normal
Homepage : http://wap.lifeinhand.com
Connection Security :- off
Session mode : permanent
Phone IP address : Automatic
Primary name server : 0.0.0.0
Secondary name server : 0.0.0.0
WAP Gateway IP Address : 202.152.240.50
Port : 9201 (standard), 8080 (proxy)
Setting GPRS IM3
Setting GPRS Secara Otomatis
Kirim SMS ke 3939 dengan isi pesan :
GPRS [Merk HP] [Type HP]
Contoh :
- GPRS Nokia 7650
- GPRS Ericsson T68
- GPRS SE P800
Setting GPRS Secara Manual
Setting Parameter GPRS :
Connection name : M3-GPRS
Access point name : www.indosat-m3.net
User name : gprs
Password : im3
Authentication : Normal
Homepage : http://wap.indosat-m3.net
IP address : 010.019.019.019
Port : 9201 (standard), 8080 (proxy)

kode – kode CDMA


NAM Set :
[3] [0] [0] [1] [#] [1] [2] [3] [4] [5] [#]
Software version:
[#] [8] [3] [7] [#]
Software version:
[#] [9] [9] [9] [9] [#]
Serial / ESN:
[#] [9] [2] [7] [7] [2] [6] [8] [9] [#]
Phone restart:
[#] [7] [5] [6] [8] [1] [#]
Phone restart:
[#] [7] [5] [6] [8] [2] [#]

NAM Set :
[#] [6] [2] [6] [#] [7] [7] [6] [4] [7] [2] [6] [#]
Version :
[#] [0] [0] [0] [0][#]
Vocoder :
[#] [3] [8] [7] [2][#]
Debug Screen :
[#] [8] [3] [7] [8][#]
Debug:
[#] [8] [3] [8] [0][#]
Field test menu :
[#] [8] [3] [7] [8] [8][#]

NAM Set :
[3] [0] [0] [1] [#] [1] [2] [3] [4] [5] [#]
Version :
[#] [0] [0] [0] [0][#]
EVRC :
[#] [8] [3] [7] [8][#]
SERIAL :
[#] [9] [2] [7] [7] [2] [6] [8] [9] [#]

honge
View Public Profile
Send a private message to honge
Visit honge’s homepage!
Find More Posts by honge
Add honge to Your Buddy List

14-09-2004, 12:08 AM

ANYDATA AMC 450

Code for NAM Programming Mode: [*][7][4][2][6][9][#][*][7][4][8][#][9][6][1][4][8][0][6][3][SEL]
ERICSSON A1228C/T61 Code for NAM Programming Mode:
NAM Set Shot : [9] [8] [7] [ MENU ]
NAM Set Long: [9] [2] [3] [8] [8] [5] [ MENU ] [ SPC CODE ]
CDMA mode : [9] [0] [4] [0] [9] [3] [ MENU ]
Analog mode : [9] [0] [4] [0] [9] [5] [ MENU ]
DM mode : [9] [0] [4] [0] [5] [0] [ MENU ]
GIGA Z 510

Code for NAM Programming Mode :
NAM Set: [ MENU ] [0] [ SPC CODE ]
GIGA Z 710 i (GCD-456)

Code for NAM Programming Mode :
NAM Set: [ MENU ] [0] [ SPC CODE ]

GTRAN 2000
Code for NAM Programming Mode :
NAM Set: [0] [1] [#] [7] [3] [7] [ SPC CODE ]
Debug menu: [0] [1] [#] [3] [2] [4] [ SPC CODE ]
Debug Mode : [0] [1] [#] [7] [2] [7]
Test mode: [0] [1] [#] [7] [6] [4] [ SPC CODE ]
System test mode: [0] [1] [#] [7] [6] [8] [ SPC CODE ]
GTRAN GCP 5000
Code for NAM Programming Mode :
Debug Mode : [0] [1] [#] [7] [2] [7]
Test mode: [0] [1] [#] [7] [6] [5]
HUAWEI ETS 668, 678, 688

Code for Debug mode
Debug Mode :[#] [#] [4] [4] [ MENU ]
Debug Screen :[#] [#] [3] [3] [ MENU ]

CDG2 TEST Enable : [#] [#] [2] [3] [4] [ MENU ]
CDG2 Test Disable : [#] [#] [4] [3] [2] [ MENU ]

China lang select : [#] [#] [1] [2] [3] [ MENU ]
Âlocking Debug Code :[#] [#] [8] [8] [8] [ MENU ]
Home System only off: [#] [#] [4] [6] [0] [ MENU ]
Home System only on : [#] [#] [4] [6] [1] [ MENU ]

HYUNDAI HGC 120e, 130e

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set : [#] [8] [6] [9] [0] [4][*][*] [8] [9] [3] [9] [7] [#]

HYUNDAI HGC 310, 600, 610

Code for NAM Programming Mode
NAM Set: [#] [#] [2] [0] [0] [2] [2] [0] [0] [2] [PWR] [1] [ SPC CODE ]
Field Teste :[#] [#] [2] [0] [0] [2] [2] [0] [0] [2] [PWR] [1] [ MASTER CODE ]
CURITEL HX 100, 510b, 520

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set: [#] [#] [2] [0] [0] [2] [2] [0] [0] [2] [PWR] [1] [ SPC CODE ]
Field Teste :[#] [#] [2] [0] [0] [2] [2] [0] [0] [2] [PWR] [1] [ MASTER CODE ]
Enter A-KEY: [2] [5] [3] [9][*][*]
Debug Menu: [#] [#] [2] [7] [7] [3] [2] [7] [2] [6][ PWR ]
SAR Test: [#] [#] [2] [7] [7] [5] [2] [3] [4] [5] [ PWR ]
Baud rate: [#] [#] [3] [6][*][*] [ PWR ]
DM mode Enable:[*][*] [1] [0] [0] [4] [ PWR ]
DS mode Enable:[*][*] [1] [0] [0] [5] [ PWR ]
Test Bell/Led/Voice/Dot:[#] [#] [1] [1] [2] [2] [ PWR ]
RF mode: [#] [#] [2] [2] [4] [0] [ PWR ]
RAS RAM: [#] [#] [2] [7] [7] [4] [ PWR ]
CMUX 1:[*][*] [0] [4] [8] [1] [ PWR ]
CMUX 2:[*][*] [0] [4] [8] [2] [ PWR ]
RX mode FAX:[*][*] [0] [4] [9] [2] [ PWR ]
RX mode DATA:[*][*] [0] [4] [9] [1] [ PWR ]
RX mode RESET:[*][*] [0] [4] [9] [0] [ PWR ]

QUALCOMM QCP 800

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set: [ MENU ] [3] [0] [ SPC CODE ]
Field test: [ MENU ] [7] [0] [ FSC CODE ]

Code for NAM Programming Mode:
KYOCERA 1920, 2035, 2135, 2255, 2345, 5135, 6035
NAM Set: [1] [1] [1] [1] [1] [1] [PUSH Jog Dial] OR [ OK ] ,
[ SELECT ] [ Programming ] [OK] [ SPC CODE ]
LG LGC 300

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set:: [ MENU ] [9] [ SPC CODE ]
A-Key: PUSH [ STO ] 3 SEC. [2] [5] [3] [9][*][*]

LG LGC 330W
Code for NAM Programming Mode:
NAM Set: [ MENU ] [4] [0] [ SPC CODE ]
A-Key: [2] [5] [3] [9][*][*]

LG LGC 800W, 500
Code for NAM Programming Mode:
NAM Set: [ MENU ] [9] [0][ SPC CODE ]
Debug Mode : [ MENU ] [7] [0] [ FSC CODE ]
Debug Mode : [ MENU ] [8] [0] [ FSC CODE ]
A-Key: [2] [5] [3] [9][*][*]

LG LGC 510
Code for NAM Programming Mode:
NAM Set: [ MENU ] [3] [0] [ SPC CODE ]
A-Key: [2] [5] [3] [9][*][*]
MOTOROLA

Code for NAM Programming Mode:
7760, 7860, 2260, 8160
NAM Set : [ FCN ] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [0] [ RCL ]
Test Mode : [ FCN ] [0] [0][*][*] [8] [3] [7] [8] [6] [6] [3] [3] [ STO ]

MOTOROLA V60c

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set : [7] [4] [6] [6] [3] [#] [Menu] [Menu] [ SPC CODE ]
Test Mode: [Menu] [0] [7] [3] [8] [8] [7][*] [ SPC CODE ]

NOKIA

Code for NAM Programming Mode:
3280, 3285, 3580, 5185, 6185, 8280
NAM Set :[*] [3] [0] [0] [1] [#] [1] [2] [3] [4] [5] [#]
Software version:[*] [#] [8] [3] [7] [#]
Software version:[*] [#] [9] [9] [9] [9] [#]
Serial / ESN:[*] [#] [9] [2] [7] [7] [2] [6] [8] [9] [#]
Phone restart:[*] [#] [7] [5] [6] [8] [1] [#]
Phone restart:[*] [#] [7] [5] [6] [8] [2] [#]

NOKIA 8587

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set :[*] [#] [6] [2] [6] [#] [7] [7] [6] [4] [7] [2] [6] [#]
Version :[*] [#] [0] [0] [0] [0][#]
Vocoder :[*] [#] [3] [8] [7] [2][#]
Debug Screen :[*] [#] [8] [3] [7] [8][#]
Debug:[*] [#] [8] [3] [8] [0][#]
Field test menu :[*] [#] [8] [3] [7] [8] [8][#]

NOKIA 8887

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set :[*] [3] [0] [0] [1] [#] [1] [2] [3] [4] [5] [#]
Version :[*] [#] [0] [0] [0] [0][#]
EVRC :[*] [#] [8] [3] [7] [8][#]
SERIAL :[*] [#] [9] [2] [7] [7] [2] [6] [8] [9] [#]

SAMSUNG SPH N240, A460, A500

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set :[#] [#] [ SPC CODE ]
TEST MODE: [4] [7][*] [8] [6] [9] [#] [1] [2] [3] [5]

SAMSUNG SCH A300

Code for NAM Programming Mode:
NAM Set : [ MENU ]
TEST MODE: [4] [7][*] [6] [8] [#] [1] [3] [5] [8] [0]

SAMSUNG SCH

Code for NAM Programming Mode:
470, 570, 670, 611, 811, N101, A100, A105, A300, À2000
NAM Set : [4] [7][*] [8] [6] [9] [#] [0] [8] [#] [9]
Test Mode :[*] [7] [5] [9] [#] [8] [1] [3] [5] [8] [0]
Test Mode : [5] [8] [0] [9] [5] [4] [0][*] [4] [5] [6] [8] [0]
Exit Test mode: [0][2]
A-Key: [ MENU ] [0] ENTER [2] [5] [#] [#]

SANYO SCP 5300

Code for NAM Programming Mode:
[ SPC CODE ]=000000
[#][#][ SPC CODE ][ OK ][ KEY DOWN ][ OK ] NAM SETUP
[#][#][2][5][3][9][ OK ][ KEY DOWN ][ OK ] SET A_KEY
[#][#][*][*][8][3][7][ OK ][ KEY DOWN ][ OK ] VIEW VERSION
Debug Mode:
[ FSC CODE ]=040793
[#][#][ FSC CODE ][OK][KEY DOWN][OK] DEBUG MENU
[#][#][7][7][3][8][OK][KEY DOWN][OK] VIEW/CHANGE CAI
[#][#][8][6][2][6][3][3][7][OK][KEY DOWN][OK] SET VOCODER
[#][#][7][8][6][OK][KEY DOWN][OK] REVERSE LOGISTIC
[#][#][2][7][6][9][7][3][7[OK][KEY DOWN][OK] SET IP ADDRESS
[#][#][8][8][9][OK][KEY DOWN][OK] ACCESSIBILITY (TTY ON/OFF)
[#][#][3][2][8][2][OK][KEY DOWN][OK][MSL CODE] ADVANCED DATA
[#][#][4][6][3][6][OK][KEY DOWN][OK] READY LINK
[#][#][4][6][8][2][OK][KEY DOWN][OK] BROWSER INIT (ON/OFF)
[#][#][2][5][3][2][7][OK][KEY DOWN][OK] PICTURE TOKEN

SK TELETECH

Code for NAM Programming Mode :
SKY-IM 1000, 1400, 2000, 2200, 2400
NAM Set :[#] [7] [5] [8] [3] [5] [3] [8] [3] [2] [4] [#] [6] [2] [6] [#]
Test Mode : [#] [7] [5] [8] [3] [5] [3] [8] [3] [2] [4] [#] [8] [3] [7] [8] [#]

SONY CM-M1300, 3300, Z200

Code for NAM Programming Mode :
NAM Set : [1] [1] [1] [1] [1] [1] [ PUSH Jog Dial ] OR [OK],
[ SELECT ] [Programming] [OK] [ SPC CODE ]

SYNERTEK S-200

Code for NAM Programming Mode :
NAM Set : [ MENU ] [0] [ SPC CODE ]

Debug Mode:
Test Vibro/Rx/Tx/ [#] [#] [5] [5] [5] [5] [ SAVE ]
Debug Screen : [#] [#] [3] [3] [ SAVE ]
Debug Screen : [#] [#] [5] [2] [3] [ SAVE ]
RF Test : [#] [# ][#] [#] [ SAVE ]

Rabu, Juni 23, 2010

Cara/Trik Hp Nokia Lengkap


1. Melihat IMEI (International Mobile Equipment Identity)
Caranya tekan * # 0 6 #

2. Melihat versi software, tanggal pembuatan softwre dan jenis kompresi software
Caranya tekan * # 0 0 0 0 #
Jika tidak berhasil coba pencet * # 9 9 9 9 #

3. Melihat status call waiting
Caranya tekan * # 4 3 #

4. Melihat nomor / nomer private number yang menghubungi ponsel anda
Caranya tekan * # 3 0 #

5. Menampilkan nomer pengalihan telepon all calls
Caranya tekan * # 2 1 #

6. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena tidak anda jawab (call divert on)
Caranya tekan * # 6 1 #

7. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena di luar jangkauan (call divert on)
Caranya tekan * # 6 2 #

8. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena sibuk (call divert on)
Caranya tekan * # 6 7 #

9. Merubah logo operator pada nokia type 3310 dan 3330
Caranya tekan * # 6 7 7 0 5 6 4 6 #

10. Menampilkan status sim clock
Caranya tekan * # 7 4 6 0 2 5 6 2 5 #

11. Berpindah ke profil profile ponsel anda
Caranya tekan tombol power off tanpa ditahan

12. Merubah seting hp nokia ke default atau pabrikan
Caranya tekan * # 7 7 8 0 #

13. Melakukan reset timer ponsel dan skor game ponsel nokia
Caranya tekan * # 7 3 #

14. Melihat status call waiting
Caranya tekan * # 4 3 #

15. Melihat kode pabrik atau factory code
Caranya tekan * # 7 7 6 0 #

16. Menampilkan serial number atau nomer seri hp, tanggal pembuatan, tanggal pembelian, tanggal servis terakhir, transfer user data. Untuk keluar ponsel harus direset kembali.
Caranya tekan * # 92702689 #

17. Melihat kode pengamanan ponsel anda
Caranya tekan * # 2 6 4 0 #

18. Melihat alamat ip perangkat keras bluetooth anda
Caranya tekan * # 2 8 2 0 #

19. Mengaktifkan EFR dengan kualitas suara terbaik namun boros energi batere. Untuk mematikan menggunakan kode yang sama.
Caranya tekan * # 3 3 7 0 #

20. Mengaktifkan EFR dengan kualitas suara terendah namun hemat energi batere. Untuk mematikan menggunakan kode yang sama.
Caranya tekan * # 4 7 2 0 #

21. Menuju isi phone book dengan cepat di handphone nokia
Caranya tekan nomer urut lalu # contoh : 150#

22. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk semua panggilan
Caranya tekan * * 2 1 * Nomor Tujuan #

23. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk panggilan yang tidak terjawab
Caranya tekan * * 6 1 * Nomor Tujuan #

24. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk panggilan ketika telepon hp anda sedang sibuk
Caranya tekan * * 6 7 * Nomor Tujuan #
disadur dari Kode Tombol Rahasia Ponsel Nokia - Kunci Trik Cara Buka Secret Code Akses HP/Handphone/Telepon Selular/Seluler Nokia Anda

Tips dan Trik Menjebol Password MMC HP


Bagi Sobat semua tentunya tidak asing lagi dengan Barang yang namanya MMC.Karena MMC menyimpan banyak data dan mungkin data yang sangat penting, maka perlu melakukan pengamanan MMC dengan memasang kode password.Tetapi kadang Sobat "Blunder' alias senjata makan Tuan Passwordnya Lupa.Cara memasang kode password pada MMC sangat mudah, pilih menu ‘memory card’, pilih ‘option’ kemudian pilih ‘set password’ dan masukkan kode sesuai yang diinginkan. Tapi, apa yang terjadi jika lupa akan password yang telah dibuat? MMC tidak akan berfungsi dengan baik. Atau jika membeli ponsel dengan MMC yang terkunci oleh kode si pemilik sebelumnya? Bagaimana cara mengetahui dan menjebol MMC yang terkunci (Lock)i?

Langsung aja ikuti langkah-langkah di bawah ini :
1.Ponselnya harus memiliki aplikasi ‘explorer’ untuk melakukan pelacakan file dan folder dalam ponsel, aplikasi ini banyak sekali dan sudah sangat umum seperti misalnya SeleQ, Fexplorer, FileMan dan masih banyak lainnya. Install ke dalam memory ponsel,
2.Kemudian dengan aplikasi tersebut cari file yang bernama “MMCSTORE”, file ini biasanya terletak di folder ’C\System’
3.Jika sulit, gunakan menu ‘find’ atau ‘search’, kemudian ketikkan nama file yaitu ‘mmcstore’ dan ponsel akan mencari file tersebut.
4.Selanjutnya kirim file mmcstore tersebut ke komputer melalui infrared, Bluetooth ataupun kabel data.
5.Melalui komputer atau PC, buka file mmcstore tersebut dengan menggunakan notepad.
6.Setelah terbuka, maka pada notepad akan terlihat dengan jelas, password dari MMC tersebut.
7.Dengan password tersebut lakukan penghapusan password “Remove Password” untuk menghilangkan kunci (lock password) pada MMC.

Selamat Mencoba y Bro Semoga Sukses dan Sharing di Blog ini Jika ada Kendala dan Masukan Tips Yang Lainnya

6 Cara/ Tips melacak Private Number HP

Dalam hati sering Berkata Cumi (Cuma MisCall) mendengar bunyi telepon yang masuk ke Hp Saya dengan Private Number/No Rahasia.Kadang saya berpikir apa mungkin "Fans" y Bro? (Wekekek Berharap Cemas). Atau mungkin Juga Mantan Bro? (Berharap si dia masih mengingat kita).Y Sudahlah iseng-iseng beli Majalah Hp (Maaf tidak mau menyebutkan Merek Majalahnya karena tidak bayar Iklan) eh ternyata ada Tips Cara Melacak Private Number Hp.Mau tau Caranya Bro?Semua saya Sharing di sini di Blog "Sharing Ilmu Pengetahuan". Berikut Tips dan Trik melacak Private Number Hp.

1) Aktifkan VMB ” Voice Mail Box” kartu anda
.Jika Sobat tidak tahu cara mengaktifkan "VMB" silahkan tanya ke Operator selular sobat.Nah saat yg private number nelpon buruan deh anda matikan hape anda maka yg MC akan terhubung ke VMB td.Sabar sebentar Bro beberapa menit kemudian Hidupkan lagi HP Sobat dan tinggal tunggu sms dari server provider kartu HP Sobat yg memberitahukan bahwa anda telah dihubungi.
Catatan :
Untuk pelanggan Telkomsel tidak bisa menggunakan private number.

Ada Beberapa Cara untuk Nge-Blok Private Number (Anti Private Number) saya ambil dari Kasus tetengga sebelah dan suda di Coba ternyata berhasil :
No Kartu HP sobat Imigrasi (Kaya Perpindahan penduduk gt Bro).
Contoh Kasus : Kartu XL Jempol imigrasi ke ke XL Bebas (Bukan Ganti Kartu Perdana) Setelah di Coba ternyata no Yang Private Number bisa kelihatan.Silahkan Sobat Cek sendiri dan Share di sini Berhasil apa tidak.(Andaikata Provider XL belum meng-Upgrade Sistem-nya).

2)Jika Sobat menggunakan Jenis HP Motorola rokr e6,..pake aplikasi CALLMANAGER,..apps ini bisa ngeblock private number atau nomer lain yang kita kehendakin,..di sana juga ada pengeturan di mana hp bisa ngirim SMS secara otomatis kepada nomer yg di blok,..dengan sms yang sudah kita setting sebelumnya.Silahkan Searching di Download.com

3)Ada juga aplikasi DATA SAFE,..aplikasi ini,…adalah aplikasi secure phone,..yang mana fungsinya banyak banget di antaranya :
  • HP akan secara otomatis mengirim pesan,ke nomer tertentu yg udah kita set,..jika SIM card nya di ganti( misal hape di curi ,bisa di lacak bro,…setiap kurang dari 10 detik HP akan mengirim sms,..yang isinya tentang kegiatan HP tsb,..misal HP tsb udah di pake buat nelpon sapa aja,,dan di telpon sapa aja,..bisa ketahuan broooo…)
  • SMS dari satu sim card tidak akan ketahuan / terbaca,bila HP di masukin sim car lain,..No HP juga lho,…jadi aman kalo misal hape di pinjem temen,..sms kita ama daftar no hape,..gak bakal di isengin ma temen
  • Bisa back up seluruh kontak dan sms ke memory card silahkan di coba bagi yg punya hp rokr e6

4) Kl0 HP Sobat s0nyericss0n, untuk mem-black list private number cukup pake ‘accept call 0nly fr0m list’ aja. Standarnya all callers. Kl0 k0ntaknya banyak, bikin k0ntak gr0up dlu aja. Ingat..n0m0r baru juga gak bisa telef0n ke kita, spd telf dari wartel dsbnya.

5) Menggunakan Aplikasi Best Blacklist
whitelist dan blacklist. Whitelist menolak panggilan yang nomernya tidak didaftarkan sementara Blacklist menolak nomer yang kamu daftarkan.
Private number?? Tidak masalah, saat dalam mode blacklist kamu bisa menolaknya, dan saat mode whitelist otomatis akan ditolak.Download Disini
Tipe ponsel yang mendukung adalah
LG KS10 (Joy), LG KT610, LG KT615,
Nokia 3250, Nokia 5320, Nokia 5500 Sport,
Nokia 5700, Nokia 6110 Navigator, Nokia 6120,
Nokia 6121, Nokia 6124, Nokia 6210,
Nokia 6220, Nokia 6290, Nokia 6650,
Nokia E50, Nokia E51, Nokia E60,
Nokia E61, Nokia E61i, Nokia E62,
Nokia E63, Nokia E65, Nokia E66,
Nokia E70, Nokia E71, Nokia E90,
Nokia N71, Nokia N73, Nokia N75,
Nokia N76, Nokia N77, Nokia N78,
Nokia N79, Nokia N80, Nokia N81,
Nokia N81 8GB, Nokia N82, Nokia N85,
Nokia N91, Nokia N91 8GB, Nokia N92,
Nokia N93, Nokia N93i, Nokia N95,
Nokia N95 8GB, Nokia N96, Samsung I7710,
Samsung Innov8 (i8510), Samsung SGH-G810, Samsung SGH-i400,
Samsung SGH-i450, Samsung SGH-i520, Samsung SGH-i550,
Samsung SGH-i560, Samsung SGH-i570, Samsung SGH-L870
Jika Hp Sobat Sesuai dengan Tipe HP yang di atas Cek Saja ke TKP.

6) Memanfaatkan situs DiSini
Informasi yang hanya akan anda peroleh adalah asal kota lokasi berdasarkan kode kota untuk nomor HP saja.

Bagi Sobat Yang memiliki pengetahuan lain tolong di Share y untuk pencerahan Bersama.

14 Cara Menghemat BBM Kendaraan Mobil dan Motor


Saat ini memang zaman susah....zaman yang semuanya serba mahal yang bisa bikin kantong Bolong..hehe..Bukan hanya masalah untuk menghemat UANG sobat tetapi juga sekarang mulai "KRISIS ENERGI". Mulai dari sekarang tidak ada salahnya buat kita semua untuk mulai "MENGEMAT" Bahan Bakar Minyak (BBM) demi kelangsungan dan masa depan anak cucu kita nanti. Berikut merupakan cara menghemat BBM :
1. Memanaskan mesin
Menjalankan mobil tanpa memanaskan sama sekali sama saja memboroskan bbm karena pembakaran belum ideal. Sebaliknya, memanaskan terlalu lama juga berarti membuang bbm sia-sia. Mobil2 modern hanya membutuhkan 30 detik – 1 menit sebelum dijalankan.

2. Menjaga putaran mesin
Kita semua tahu putaran mesin terlalu tinggi memboroskan bbm. Tapi tahukah anda, putaran yang terlalu rendah juga demikian. Paling ideal, saat berjalan normal selalu tempatkan putaran mesin antara 2000 – 3500 rpm. Di sinilah terdapat paduan konsumsi bbm & tenaga optimal

3. Engine braking
Di pasaran sekarang, 99% mobil menggunakan sistem injeksi elektronik. Makanya cara penghematan ini paling tepat dilakukan. Biasakan melakukan engine braking saat memperlambat kendaraan. Caranya, lepas gas tanpa memasukkan gigi ke netral terlebih dahulu. Cara ini akan menghentikan total suplai bensin ke mesin. Berbeda jika transmisi dimasukkan ke netral, bensin masih disuplai untuk menjaga mesin tetap hidup.

4. Menjaga kecepatan konstan
Pengereman dan akselerasi mendadak selalu membutuhkan energi besar. Dan di mobil, sumber energi utama adalah bahan bakar. Usahakan menyetir konstan tanpa menginjak gas atau rem mendadak. Membelokkan kemudi dengan lembut juga memberikan kontribusi penghematan bbm, ketimbang membanting setir mendadak yg akan menurunkan kecepatan secara drastis.

5. Gunakan perbandingan untuk menilai hemat tidaknya bahan bakar supaya Anda mendapatkan jenis mobil paling efektif bahan bakarnya.


6. Jangan terpaku pada roda yang nyaring. Pastikan kondisi roda mobil Anda bagus. Roda yang pemasangannya tidak pas atau terlalu dibuat-buat bisa membuat mobil Anda boros bensin.

7. Jaga agar mobil tetap dingin – Tapi jangan bakar semua bensin ketika mobil Anda memanas. AC menghabiskan bahan bakar, jadi sebaiknya jangan terlalu sering menyalakan AC. Mobil dengan eksterior dan interior lebih ringan memiliki temperatur lebih rendah dan tentunya mengurangi kebutuhan AC yang juga memerlukan bahan bakar.

8. Jaga kecepatan. Kecepatan optimal untuk efisiensi bahan bakar adalah 55 mil per jam. Ketika mengemudi di jalan terbuka, Anda harus tetap pada kecepatan 55 mil per jam.

9. Jangan terlalu membebani mobil — makin berat mobil Anda makin banyak bensin yang akan dihabiskan. Kendaraan SUV dan truk yang memiliki mesin lebih besar biasanya membutuhkan lebih banyak bahan bakar. Jadi lebih baik Anda hindari memenuhi bagasi mobil untuk menjaga beban mobil dan mengoptimalkan efisiensi bahan bakar.

10. Anda sebaiknya bepergian secara kelompok dan naik kendaraan umum kapanpun memungkinkan. Jika jarak ke tempat tujuan lebih dekat, bersepeda atau jalan kaki tentunya menghemat bahan bakar sekaligus memberi kesempatan Anda menikmati hangatnya sinar matahari.

11. JANGAN mengerem secara tiba-tiba mengganggu penghematan bensin secara optimal.

12. Membiarkan mesin tetap hidup ketika berhenti menghabiskan lebih banyak bensin dari pada menghidupkan kembali. Jadi sebaiknya Anda matikan mesin mobil Anda pada situasi seperti ini.

13. Pengemudi yang menggunakan transmisi manual sebaiknya tetap menggunakan persneling tinggi begitu mereka melaju cepat untuk memanfaatkan bensin sebaik mungkin.

14. Rawat dan serviskan mobil Anda secara teratur. Busi yang aus, rem yang tidak berfungsi bagus, dan cairan transmisi yang rendah semua bisa mengganggu efisiensi bahan bakar mobil.

wisata lampung selatan




lampung selatan memiliki objek wisata alam
yg indah dan tidak kalah menarik
seperti di tempat tempat lain

belum lagi wisata pantainya yg membuat
anda betah dan ingin berlama lama untuk menikmatinya.

gambar wisata di lampung





Rabu, Juni 16, 2010

Suku Lampung

Asal usul

Asal-usul Ulun Lampung erat kaitannya dengan istilah Lampung sendiri. Kata Lampung sendiri berasal dari kata "anjak lambung" yang berarti berasal dari ketinggian ini karena para puyang Bangsa Lampung pertama kali bermukim menempati dataran tinggi Sekala Brak di lereng Gunung Pesagi. Sebagaimana I Tsing yang pernah mengunjungi Sekala Brak setelah kunjungannya dari Sriwijaya dan dia menyebut To-Langpohwang bagi penghuni Negeri ini. Dalam bahasa hokkian, dialek yang dipertuturkan oleh I Tsing To-Langpohwang berarti orang atas dan seperti diketahui Pesagi dan dataran tinggi Sekala brak adalah puncak tertinggi ditanah Lampung.

Prof Hilman Hadikusuma di dalam bukunya (Adat Istiadat Lampung:1983) menyatakan bahwa generasi awal Ulun Lampung berasal dari Sekala Brak, di kaki Gunung Pesagi, Lampung Barat. Penduduknya dihuni oleh Buay Tumi yang dipimpin oleh seorang wanita bernama Ratu Sekerummong. Negeri ini menganut kepercayaan dinamisme, yang dipengaruhi ajaran Hindu Bairawa.

Buay Tumi kemudian dapat dipengaruhi empat orang pembawa Islam yang berasal dari Pagaruyung, Sumatera Barat yang datang ke sana. Mereka adalah Umpu Bejalan diWay, Umpu Nyerupa, Umpu Pernong dan Umpu Belunguh. Keempat Umpu inilah yang merupakan cikal bakal Paksi Pak Sekala Brak sebagaimana diungkap naskah kuno Kuntara Raja Niti. Namun dalam versi buku Kuntara Raja Niti, nama puyang itu adalah Inder Gajah, Pak Lang, Sikin, Belunguh, dan Indarwati. Berdasarkan Kuntara Raja Niti, Prof Hilman Hadikusuma menyusun hipotesis keturunan Ulun Lampung sebagai berikut:

* Inder Gajah

Gelar: Umpu Lapah di Way
Kedudukan: Puncak Dalom, Balik Bukit
Keturunan: Orang Abung

* Pak Lang

Gelar: Umpu Pernong
Kedudukan: Hanibung, Batu Brak
Keturunan: Orang Pubian

* Sikin

Gelar: Umpu Nyerupa
Kedudukan: Tampak Siring, Sukau
Keturunan: Jelma Daya

* Belunguh

Gelar: Umpu Belunguh
Kedudukan: Kenali, Belalau
Keturunan: Peminggir

* Indarwati

Gelar: Puteri Bulan
Kedudukan: Cenggiring, Batu Brak
Keturunan: Tulang Bawang
[sunting] Adat-istiadat

Pada dasarnya jurai Ulun Lampung adalah berasal dari Sekala Brak, namun dalam perkembangannya, secara umum masyarakat adat Lampung terbagi dua yaitu masyarakat adat Lampung Saibatin dan masyarakat adat Lampung Pepadun. Masyarakat Adat Saibatin kental dengan nilai aristokrasinya, sedangkan Masyarakat adat Pepadun yang baru berkembang belakangan kemudian setelah seba yang dilakukan oleh orang abung ke banten lebih berkembang dengan nilai nilai demokrasinya yang berbeda dengan nilai nilai Aristokrasi yang masih dipegang teguh oleh Masyarakat Adat Saibatin.
[sunting] Masyarakat adat Lampung Saibatin

Masyarakat Adat Lampung Saibatin mendiami wilayah adat: Labuhan Maringgai, Pugung, Jabung, Way Jepara, Kalianda, Raja Basa, Teluk Betung, Padang Cermin, Cukuh Balak, Way Lima, Talang Padang, Kota Agung, Semaka, Suoh, Sekincau, Batu Brak, Belalau, Liwa, Pesisir Krui, Ranau, Martapura, Muara Dua, Kayu Agung, empat kota ini ada di Propinsi Sumatera Selatan, Cikoneng di Pantai Banten dan bahkan Merpas di Selatan Bengkulu. Masyarakat Adat Saibatin seringkali juga dinamakan Lampung Pesisir karena sebagian besar berdomisili di sepanjang pantai timur, selatan dan barat lampung, masing masing terdiri dari:

* Paksi Pak Sekala Brak (Lampung Barat)
* Keratuan Melinting (Lampung Timur)
* Keratuan Darah Putih (Lampung Selatan)
* Keratuan Semaka (Tanggamus)
* Keratuan Komering (Provinsi Sumatera Selatan)
* Cikoneng Pak Pekon (Provinsi Banten)

[sunting] Masyarakat adat Lampung Pepadun

Masyarakat beradat Pepadun/Pedalaman terdiri dari:

* Abung Siwo Mego (Unyai, Unyi, Subing, Uban, Anak Tuha, Kunang, Beliyuk, Selagai, Nyerupa). Masyarakat Abung mendiami tujuh wilayah adat: Kotabumi, Seputih Timur, Sukadana, Labuhan Maringgai, Jabung, Gunung Sugih, dan Terbanggi.
* Mego Pak Tulangbawang (Puyang Umpu, Puyang Bulan, Puyang Aji, Puyang Tegamoan). Masyarakat Tulangbawang mendiami empat wilayah adat: Menggala, Mesuji, Panaragan, dan Wiralaga.
* Pubian Telu Suku (Minak Patih Tuha atau Suku Manyarakat, Minak Demang Lanca atau Suku Tambapupus, Minak Handak Hulu atau Suku Bukujadi). Masyarakat Pubian mendiami delapan wilayah adat: Tanjungkarang, Balau, Bukujadi, Tegineneng, Seputih Barat, Padang Ratu, Gedungtataan, dan Pugung.

* Sungkay-WayKanan Buay Lima (Pemuka, Bahuga, Semenguk, Baradatu, Barasakti, yaitu lima keturunan Raja Tijang Jungur). Masyarakat Sungkay-WayKanan mendiami sembilan wilayah adat: Negeri Besar, Ketapang, Pakuan Ratu, Sungkay, Bunga Mayang, Blambangan Umpu, Baradatu, Bahuga, dan Kasui.

[sunting] Falsafah Hidup Ulun Lampung

Falsafah Hidup Ulun Lampung termaktub dalam kitab Kuntara Raja Niti, yaitu:

* Piil-Pusanggiri (malu melakukan pekerjaan hina menurut agama serta memiliki harga diri)
* Juluk-Adok (mempunyai kepribadian sesuai dengan gelar adat yang disandangnya)
* Nemui-Nyimah (saling mengunjungi untuk bersilaturahmi serta ramah menerima tamu)
* Nengah-Nyampur (aktif dalam pergaulan bermasyarakat dan tidak individualistis)
* Sakai-Sambaian (gotong-royong dan saling membantu dengan anggota masyarakat lainnya)

Sifat-sifat di atas dilambangkan dengan ‘lima kembang penghias sigor’ pada lambang Provinsi Lampung.

Sifat-sifat orang Lampung tersebut juga diungkapkan dalam adi-adi (pantun):

Tandani Ulun Lampung, wat Piil-Pusanggiri
Mulia heno sehitung, wat liom khega dikhi
Juluk-Adok kham pegung, Nemui-Nyimah muakhi
Nengah-Nyampur mak ngungkung, Sakai-Sambaian gawi.
[sunting] Bahasa Lampung

Artikel Lengkap di Bahasa Lampung

Bahasa Lampung, adalah sebuah bahasa yang dipertuturkan oleh Ulun Lampung di Propinsi Lampung, selatan palembang dan pantai barat Banten.

Bahasa ini termasuk cabang Sundik, dari rumpun bahasa Melayu-Polinesia barat dan dengan ini masih dekat berkerabat dengan bahasa Sunda, bahasa Batak, bahasa Jawa, bahasa Bali, bahasa Melayu dan sebagainya.

Berdasarkan peta bahasa, Bahasa Lampung memiliki dua subdilek. Pertama, dialek A (api) yang dipakai oleh ulun Sekala Brak, Melinting Maringgai, Darah Putih Rajabasa, Balau Telukbetung, Semaka Kota Agung, Pesisir Krui, Ranau, Komering dan Daya (yang beradat Lampung Saibatin), serta Way Kanan, Sungkai, dan Pubian (yang beradat Lampung Pepadun). Kedua, subdialek O (nyo) yang dipakai oleh ulun Abung dan Tulangbawang (yang beradat Lampung Pepadun).

Dr Van Royen mengklasifikasikan Bahasa Lampung dalam Dua Sub Dialek, yaitu Dialek Belalau atau Dialek Api dan Dialek Abung atau Nyow.
[sunting] Aksara Lampung

Artikel Lengkap di Aksara Lampung

Aksara lampung yang disebut dengan Had Lampung adalah bentuk tulisan yang memiliki hubungan dengan aksara Pallawa dari India Selatan. Macam tulisannya fonetik berjenis suku kata yang merupakan huruf hidup seperti dalam Huruf Arab dengan menggunakan tanda tanda fathah di baris atas dan tanda tanda kasrah di baris bawah tapi tidak menggunakan tanda dammah di baris depan melainkan menggunakan tanda di belakang, masing-masing tanda mempunyai nama tersendiri.

Artinya Had Lampung dipengaruhi dua unsur yaitu Aksara Pallawa dan Huruf Arab. Had Lampung memiliki bentuk kekerabatan dengan aksara Rencong, Aksara Rejang Bengkulu dan Aksara Bugis. Had Lampung terdiri dari huruf induk, anak huruf, anak huruf ganda dan gugus konsonan, juga terdapat lambing, angka dan tanda baca. Had Lampung disebut dengan istilah KaGaNga ditulis dan dibaca dari kiri ke kanan dengan Huruf Induk berjumlah 20 buah.

Aksara lampung telah mengalami perkembangan atau perubahan. Sebelumnya Had Lampung kuno jauh lebih kompleks. Sehingga dilakukan penyempurnaan sampai yang dikenal sekarang. Huruf atau Had Lampung yang diajarkan di sekolah sekarang adalah hasil dari penyempurnaan tersebut.
[sunting] Marga di Lampung

Artikel Lengkap di Marga di Lampung
[sunting] Sastra

Artikel Lengkap di Sastra Lampung
[sunting] Tokoh Tokoh Suku Lampung

Negarawan dan Politisi:

* Pangeran Edward Syah Pernong
* Alamsjah Ratoe Perwiranegara
* Aburizal Bakrie
* Ryamizard Ryacudu
* Alzier Dianis Tabranie
* Bagir Manan
* Tursandi Alwi

Praktisi dan Profesional:

* Henry Yosodiningrat
* Andi Arief

Seniman dan Budayawan:

* Andi Ahmad Sampoerna Jaya
* Hila Hambala

Akademisi dan Tokoh Pendidikan:

* A. Effendi Sanusi
* Irfan Anshori
* Hilman Hadikusuma

Wartawan dan Jurnalis:

* Sazeli Rais
* Herman Zuhdi
* Yasir Denhas
* Udo Z. Karzi

Pahlawan Pejuang Kemerdekaan:

* Radin Inten II

[sunting] Referensi

* Hilman Hadikusuma dkk. 1983. Adat-istiadat Lampung. Bandar Lampung: Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung.

[sunting] Pranala luar

* (id) Teori Asal Usul-ulun Lampung

* (id) Sejarah Kerajaan Sekala Brak
* (id) Kerajaan Skala Brak

[sunting] Lihat pula

* Kepaksian Sekala Brak

Diperoleh dari "http://id.wikipedia.org/wiki/Suku_Lampung"
Kategori: Lampung | Suku bangsa di Indonesia

Pemesanan iPhone4 Macet

iPhone4

TEMPO Interaktif, California - Pemesanan telepon pintar terbaru dari Apple, iPhone 4 tak dapat dilakukan untuk sementara waktu.

Pemesanan yang dapat dilakukan melalui website Toko Apple itu tidak memproses permintaan pemesanan. "Silahkan coba beberapa saat lagi," tulis Apple di website Toko Apple.

Tidak jelas apakah masalah ini disebabkan situs Apple kelebihan beban. Selain situs yang macet, layanan telepon pelanggan atau call centre dengan nomor 1-800-MY-APPLE juga menyatakan saat ini tidak menerima tidak menerima panggilan.

Sebagian besar pemesan yang mengeluhkan gangguan teknis ini berada di Los Angeles, San Francisco dan New York. Lantara pemesanan lewat website dan telepon tak terjawab, para pendamba iPhone4 kemudian mendatangai Toko Apple terdekat untuk pemesanan secara manual.

Selain Toko Apple, sejumlah toko elektronik juga ambil bagian dalam penjualan iPhone4 yang mulai dilepas ke pasaran pada 24 Juni mendatang. Para pengecer gadget terbaru dari Apple itu adalah BestBuy, AT&T, Radio Shack, dan Wal-Mart.

Cnet|Reuters|Rini K

iPad Diprediksi Bakal 'Membunuh' Netbook

iPad Diprediksi Bakal 'Membunuh' Netbook
Kehadiran iPad nampaknya mulai menggerus pangsa pasar netbook.
Rabu, 16 Juni 2010, 14:04 WIB
Indra Darmawan
(wdr.de)

VIVAnews - Kehadiran iPad nampaknya mulai menggerus pangsa pasar netbook. Menurut laporan dari situs DisplaySearch, kini, tren cenderung mengalami pergeseran dari netbook ke komputer tablet.

Popularitas iPad memang semakin tak terbendung. Di kuartal pertama tahun ini saja Apple mengapalkan 700 ribu iPad ke berbagai negara.

Jumlah itu merupakan 6,5 persen dari pengapalan seluruh jenis komputer mini dan komputer tablet. Dan di dua bulan pertama kuartal kedua, Apple bahkan sukses menjual lebih dari 2 juta iPad.

"DisplaySearch memperkirakan, iPad akan terus memperbesar porsinya di segmen netbook dan komputer tablet," kata DisplaySearch dikutip dari situs CNet.

"Pada semester kedua tahun ini, di mana berbagai komputer tablet diluncurkan, netbook juga akan terus kehilangan porsi penjualannya."

Sejak kuartal pertama 2010, saat iPad pertama kali diluncurkan, penjualan netbook di pasar notebook terus anjlok. Bila pada kuartal terakhir 2009 volume pasar netbook dan tablet adalah sebesar 10,7 juta, pada kuartal pertama 2010 turun menjadi 10,25 juta.

Menurut DisplaySearch, kehadiran iPad di kuartal pertama tahun ini bisa jadi merupakan awal dari 'kematian' netbook.

"Kuartal akhir 2007 menandai kelahiran netbook. Dan kuartal pertama 2010 merupakan sinyal dari kelahiran PC tablet, sekaligus awal dari berakhirnya netbook." (hs)

• VIVAnews